Cara Membuat Email Mudah Di Gmail

Sesuai dengan judulnya Cara Membuat Email mudah di GMail. Saya akan mencoba menyederhanakan cara pembuatannya.

Membuat sebuah email tidaklah terlalu susah, barangkali bagi yang sudah terbiasa dengan dunia internet bukan hal yang aneh, tapi bagi seorang pemula yang baru mengenal dunia internet pasti bertanya-tanya dan masih bingung apa sih email itu??? atau barang kali untuk apa email itu?? Dan banyak sekali pertanyaan lainnya yang mungkin timbul di pikiran kita.

Email adalah kepanjangan dari Elektronik Mail yang artinya surat elektronik. Dimana biasanya kita bisa berkirim surat dengan media kertas yang kemudian dikirim melalui kantor pos tetapi dengan Email kita berkirim surat dengan menggunakan media Elektronik (Komputer, laptop, smartphone) tentunya dengan media Internet sebagai media berkirim pesannya. 

Untuk bisa menggunakan layanan Email dibutuhkan sebuah akun email. Untuk itu sebelum berlanjut kelangkah berkirim Email maka kita akan coba terlebih dahulu cara membuat Akun Email. Untuk pembuatan akun sendiri bisa gratis atau berbayar. Pada pembahasan kali ini yang akan kita bahas tentang membuat akun email gratis di Google-mail (Gmail). Karena pada dasarnya pembuatan akun email sendiri hampir sama pembuatannya di beberapa layanan Email lainnya.

Langkah awal untuk membuat Email, pertama kita kunjungi situs Google Mail. Kemudian Klik tombol “Create an account” atau “Buat akun” yang ada di sebelah kanan atas halaman Google mail.

Cara Membuat Email mudah di GMail



Kemudian isilah kolom yang ada pada halaman pengisian dengan data Anda. ( Untuk pengisian kolom yang belum dipahami bisa baca keterangannya dibawah )

Cara Membuat Email mudah di GMail

PENJELASAN PENGISIAN KOLOM
Nama: 
Isi dengan nama lengkap Anda, nama depan dan nama belakang Anda . Misalkan contoh pada kolom pertama isi dengan JONI pada kolom kedua isi dengan ISKANDAR.
  • Jika nama anda terdiri dari satu suku kata maka kolom kedua bisa diisi dengan tanda (-) atau diisi dengan nama gelar atau nama panggilan, yang terpenting kolom tidak boleh kosong.
  • Jika nama anda terdiri dari tiga suku kata atau lebih contoh : JONI ISKANDAR DINATA, maka kolom isian untuk yang pertama bisa diisi JONI, kolom kedua diisi ISKANDAR DINATA

Pilih nama pengguna Anda: 
Isi dengan alamat  akun email yang Anda inginkan serta mudah diingat, pilihlah kata yang unik.
  • Penamaan akan otomatis diakhiri dengan @gmail.com sehingga tidak perlu menulis @gmail.com didalam kolom tersebut.
  • Untuk penamaan alamat sendiri tidak mesti sama dengan nama anda, yang jelas alamat email mudah diingat.
  • Pada tahapan ini bila terdapat tulisan Nama pengguna tersebut sudah digunakan orang lain. Coba yang lain?  Maka kita perlu mengganti nama pengguna dengan nama yang lain, dikarenakan banyaknya pengguna email yang lainnya yang sama didalam proses penamaanya. Maka untuk mengatasi hal itu supaya cepat didalam proses pengisiannya kombinasikan nama email dengan hal yang lain misalnya dengan tanggal lahir, tahun pembuatan atau dengan hal lainnya yang mudah diingat. contoh : nama2015, n4m4s4y4 dan lain lain.

Buat sandi:
Isi dengan sandi yang tidak mudah ditebak, tapi mudah Anda ingat.
  • Usahakan untuk pembuatan sandi terdiri dari 8 karakter atau lebih.
  • Kombinasikan sandi yang anda buat dengan simbol atau angka, jangan membuat sandi/password sesuai dengan nama anda atau akun email anda.
  • perhatikan didalam pembuatan sandi didalam menggunakan huruf, karena huruf besar dan huruf kecil sangat berpengaruh untuk pembuatan kata sandi.

Konfirmasi sandi Anda:
Ulangi memasukkan sandi yang sudah anda buat pada kolom sebelumnya dan harus sama. tidak boleh dibuat berbeda, karena pada kolom ini untuk menguatkan kata sandi yang anda buat apakah sudah betul atau belum.

Tanggal lahir:
Isi dengan tanggal, bulan, dan tahun kelahiran Anda.
jangan diisi dengan tanggal pembuatan akun email, misalnya anda membuat email pada hari ini, maka tanggal lahir diisi dengan tanggal hari ini.

Gender:
 Pilih yang sesuai dengan jenis kelamin Anda laki-laki atau perempuan.

Ponsel:
Isi dengan nomor Handphone Anda sebagai keamanan. ( Boleh diisi atau tidak )

Buktikan bahwa Anda bukan robot: 
Ketikan kode yang ada di gambar di halaman tersebut
  • Kotak Lewati verifikasi ini (mungkin dibutuhkan verifikasi telepon) tidak berlu di beri centang atau dilewati saja.
  • Kode diketik sesuai dengan gambar yang ada, dan harus sama serta perhatikan huruf besar dan kecilnya seandainya kodenya berbentuk kata.

Cara Membuat Email mudah di GMail



Lokasi:
 Isi sesuai dengan negara tempat Anda tinggal.

Kemudian centang kolom menyetujui persyaratan dan kebijakan dari Google
Klik tombol “Langkah berikutnya”
Apabila berhasil maka akan muncul tampilan sebagai berikut dan anda sudah berhasil membuat akun email.

Cara Membuat Email mudah di GMail


Kemudian klik “Lanjutkan ke Gmail” maka kita akan dibawa kehalaman pengisian profil untuk melengkapi identitas diri, bisa diisi atau klik "lewati" untuk mulai berkirim Email.

CARA BERKIRIM EMAIL UNTUK PERTAMA KALI.
langkah pertama untuk bisa berkirim email anda harus memiliki alamat email orang yang akan dikirim emailnya, Pada tahapan diatas setelah berhasil, maka akan dibawa ke halaman berikut :

Cara Membuat Email mudah di GMail
Seperti berkirim pesan lewat handphone untuk berkirim email pun sangatlah mudah, pada gambar diatas didalam kotak merah terdapat beberapa tombol yang memiliki fungsinya masing-masing  yang akan dijelaskan sebagian diantaranya :

  • Tombol "Tulis" untuk berkirim pesan email kepada orang yang dituju. 
  • Kotak masuk berfungsi untuk membaca email yang masuk.
  • Pesan Terkirim berfungsi untuk menyimpan pesan yang sudah terkirim kepada orang yang dituju.
Berikut cara berkirim pesan baru atau cara berkirim email, setelah di klik tombol "TULIS" maka akan muncul tampilan berikut :
Cara Membuat Email mudah di GMail


KETERANGAN GAMBAR
  1. Kepada : diisi dengan alamat yang akan dituju, untuk alamat email bisa dikirim lebih dari satu alamat email yang dituju contoh : yudi203@gmail.com ; rinanouse@gmail.com ; dan sebagainya.
  2. Subjek : Silahkan masukan judul email, buatlah judul yang relevan sesuai dengan isi pesan nanti yang akan disampaikan.
  3. Diisi dengan pesan yang ingin anda sampaikan kepada alamat yang dituju. 
  4. Attach File : Tombol ini berguna untuk mengupload file / memasukan pesan yang berupa file. file lampiran yang disisipkan bisa berupa file word, excell, atau file ektensi lainnya. 
  5. Pada tombol 5 ini berguna untuk mengupload file berupa gambar.
Jika langkah diatas sudah anda lakukan, silahkan klik tombol "Kirim" untuk mengirimkan email yang anda buat kepada alamat yang dituju. Apabila berhasil maka email yang dikirim akan masuk kepada  "pesan terkirim". Sampai pada tahap ini anda sudah berhasil berkirim pesan lewat email.

Setelah selesai mengirim email jangan lupa untuk keluar/logout alamat email anda dengan meng klik tombol "keluar".

Cara Membuat Email mudah di GMail



Untuk bisa masuk kehalaman gmail anda bisa kunjungi  https://mail.google.com/ , anda akan masuk kehalaman log in kemudian masukan alamat email yang telah dibuat dengan password kemudian klik tombol "masuk"

Demikian uraian artikel tentang Cara Membuat Email mudah di Gmail, mudah mudahan ada manfaatnya. baca juga artikel lainnya Cara Buat Blog Gratis Dengan Blogger.




0 Response to "Cara Membuat Email Mudah Di Gmail"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel